Ya, mungkin sudah banyak orang yang tahu kalau Microsoft Windows Mobile 7 yang baru saja diluncurkan dalam ajang Mobile World Congress 2010 di Barcelona, Spanyol tidak support dengan flash. Tentu saja ini akan menjadi sebuah masalah besar bagi sebagian orang. Adobe sendiri, yang mana merupakan perusahaan pembuat sistem flash terhebat di dunia baru-baru ini dalam liputan Phonescoop (phonescoop.com) telah memberikan penjelasan bahwa faktanya Microsoft dan Adobe memang bekerja sama. Dan mengenai masalah Windows Mobile 7 yang tidak support dengan flash, dikabarkan, kedua perusahaan besar tersebut sedang bekerja sama untuk mengembangkan sebuah plug-in browser untuk memenuhi kebutuhan flash player di Windows Phone masa yang akan datang. Windows Mobile 7 menjadi kurang sempurna dengan tidak disupport-nya sistem flash, karena bagaimanapun juga, flash sangat penting untuk dunia web.

Ada juga rumor yang menyebutkan bahwa Windows Mobile 7 juga tidak bisa digunakan untuk multitasking. Apakah berita ini benar atau tidak? Tidak tahu juga, ini baru rumor, masih terlalu dini untuk melihat secara keseluruhan dari sistem Windows Mobile 7. Mungkin masih perlu beberapa waktu lagi untuk bisa melihat lebih lengkap tentang hal ini.


EmoticonEmoticon